03 Agustus 2008

Info Lengkap Adam Air


Ternyata rekaman adam air yg telah muncul kepermukaan baru baru ini adalah info dari seseorang pengawas ATC bandara. Sehingga kebenarannya tidak diragukan kembali. Sedangkan kabar dari KNKT yg mengatakan bahwa info pembicaraan pilot pada pesawat Adam Air tsb tidak mungkin bocor benar adanya. Namun kenapa akhirnya malah bocor ke masyarakat ?? karena tidak hanya KNKT yg mendapatkan rekaman tsb. Ada beberapa badan yg menyimpan copy tsb yaitu salah satunya perusahaan boing. Sedangkan rekaman tersebut didapatkan dari Australia, bukan dari KNKT. Berikut adalah info dari berbagai sumber yg saya rangkum menjadi satu pada Blog ini :

Sementara itu, awal munculnya rekaman ini ditengarai dari sebuah forum xxxxx.com oleh salah satu anggotanya dengan nick exc@lxxxx. Kabarnya, exc@xxxxx mendapat bantuan dari seseorang dengan nick xxxxxx (sengaja disamarkan), yang sekali lagi kabarnya, bekerja sebagai ATC (Air Traffic Control) untuk melakukan transkripsi atas rekaman tersebut.

Pada akhir blog ini akan saya sertakan link download utk melihat transkrip pembicaraan pilot Adam Air tersebut sebelum jatuh. Ada versi teman kita dari ATC, dan lainnya.

Kalau dicermati, rekaman percakapan ini mirip dengan persoalan yang dihadapi almarhum Kapten Pilot Refri A Widodo dan kopilot Yoga di kabin pesawat naas itu. Berdasarkan penyelidikan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) pesawat yang membawa 96 penumpang ini awalnya dihantam cross wind (angin yang tiba-tiba muncul dari arah samping pesawat) yang membuat pesawat keluar dari lintasan.

Pilot kehilangan posisi. Berdasarkan rekaman pembicaraan antara kokpit AdamAir dengan Air Traffic Control (ATC) Makassar pesawat diduga keluar jalur lintasan penerbangan dari Surabaya-Manado. Kokpit Adam Air sempat minta kepada ATC utk memandunya.

Ketika pilot melaporkan adanya cross wind,radar ATC Makassar menangkap pesawat bergeser ke luar lintasan ke arah barat. ATC lantas meminta pesawat mengubah arah. Namun, sebelum mencapai jalur, pesawat sudah hilang dari radar.

Sementara itu, berdasarkan analisis KNKT, pesawat yang terbang pada hari pertama tahun 2007 itu mengalami kerusakan alat bantu navigasi inertial reference system atau IRS.

Pilot mengalami disorientasi spasial, tidak menyadari kemiringan pesawat. Kemiringan pesawat mencapai 100 derajat dan posisinya menunduk 60 derajat. Pesawat meluncur sangat kencang dengan kecepatan Mach 0,926 atau setara dengan 1.100 kilometer per jam. Padahal, kecepatan normal Mach 0,82. Akibatnya pesawat tidak mampu lagi dikendalikan dan jatuh ke laut.

Sebagai informasi, jatuhnya pesawat ini bukan karena SMS (sebagian orang salah dengar), yg dimaksudkan adalah kesalahan pada FMS (Fligh Management System).

Sebagai informasi, jatuhnya pesawat ini bukan karena SMS (sebagian orang salah dengar), yg dimaksudkan adalah kesalahan pada FMS (Fligh Management System).

Untuk lengkapnya saya sertakan link download utk melengkapi info dan rasa penasaran anda sekalian.

Download 1
Download 2
Download 3
Download 4

Tidak ada komentar:

Posting Komentar